web analytics

Vaksinasi Sesi Siang di UIN Suska Riau, 500 Dosis Tambahan

uinsuska.ac.id Setelah melihat antusias masyarakat mengikuti vaksinasi Covid-19 sesi pagi yang dilaksanakan tim Polda Riau dan Cipayung Plus di gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa  (PKM) UIN Suska Riau pada Selasa (24/8/2021), Gubernur Riau, Drs. H. Syamsuar M.Si., saat meninjau kegiatan vaksinasi yang didampingi Rektor UIN Suska Riau, WR II dan Kepala Biro AUPK UIN Suska Riau menambahkan kuota vaksinasi sebanyak 500 dosis untuk sesi siangnya.

Atas arahan Gubernur Riau tersebut, Dinas Kesehatan Provinsi Riau langsung menunjuk RS Awal Bros Panam, RS Jiwa Tampan, RS UNRI  dan Puskesmas Sidomulyo Rawat Jalan Provinsi Riau untuk melayani peserta vaksinasi. Adapun jenis vaksin yang diberikan yaitu Astrazeneca.

Jumlah vaksin yang disediakan semula dari kerjasama Polda Riau dan Cipayung Plus sebanyak  400 dosis dengan penambahan untuk  sesi kedua sebanyak 500 dosis sehingga Total Kuota vaksin di  UIN Suska Riau  berjumlah  900 dosis Vaksin. 900 dosis vaksin ini telah direalisasikan, dengan 90 vial (1 vial untuk 10 orang).

Vaksinasi ini dilaksanakan untuk membantu pemerintah mencapai target pemberian vaksinasi, sehingga bisa mempercepat terbentuknya kelompok Herd Immunity (kekebalan kelompok) dalam lingkup masyarakat secara umum dan masyarakat kampus secara khusus. Dengan begitu, kehidupan akan kembali normal, ekonomi kembali meningkat, dan sekolah serta lapangan pekerjaan pun bisa dibuka kembali.

Penulis                   : Indah Puspita Sari                                

Photografer           : Muzaiyanah

Editor                     : Kasubag Humas