web analytics

UIN Sultan Syarif Kasim Riau Perkuat Daya Saing Global Menuju World Class University

uin-suska.ac.id – Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim Riau menyelenggarakan Workshop Pendampingan Peningkatan Internasional pada Kamis, 15 Januari 2026, bertempat di Ruang Rapat Senat Lantai V Gedung Rektorat UIN Suska Riau.

Kegiatan ini diikuti oleh pimpinan universitas dan unit kerja terkait sebagai bagian dari upaya strategis meningkatkan mutu dan daya saing internasional UIN Sultan Syarif Kasim Riau. .

Dalam sambutan resmi, Wakil Rektor UIN Sultan Syarif Kasim Riau bidang akademik dan pengembangan lembaga, Prof. Raihan, M. Ed.,Ph.D menegaskan bahwa transformasi institusi menuju World Class University (WCU) merupakan agenda strategis yang dilaksanakan secara berkelanjutan dan terukur. Salah satu langkah penting yang dilakukan adalah partisipasi aktif dalam berbagai pemeringkatan universitas bereputasi internasional, seperti QS World University Rankings dan Times Higher Education (THE).

“Pemeringkatan internasional bukan semata-mata tentang posisi, tetapi menjadi instrumen evaluasi objektif untuk meningkatkan kualitas institusi, reputasi akademik, dan kepercayaan publik,” terang Prof Raihani.

Workshop ini menghadirkan seorang pakar berpengalaman, yaitu Prof. Rusnardi Rahmat Putra, ST., M.T., Ph.D. Eng, menyampaikan bahwa
UIN Suska Riau perlu mendorong penguatan kontribusi institusi terhadap Sustainable Development Goals (SDGs) melalui pengembangan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang berorientasi pada keberlanjutan. Komitmen ini sejalan dengan partisipasi universitas dalam THE Impact Rankings, yang menilai peran perguruan tinggi dalam mendukung pencapaian 17 tujuan pembangunan berkelanjutan Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Selain itu, “berbagai program strategis perlu terus dikembangkan, antara lain peningkatan kolaborasi riset internasional, pelaksanaan konferensi ilmiah bertaraf global, penguatan publikasi pada jurnal bereputasi, serta pengembangan kurikulum yang terintegrasi dengan nilai-nilai SDGs dan keislaman” ungkap Prof. Rusnardi.

Melalui langkah-langkah tersebut, UIN Sultan Syarif Kasim Riau optimistis dapat memperkuat posisinya sebagai perguruan tinggi Islam unggul yang berdaya saing global, berkarakter moderat, serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, bangsa, dan dunia internasional.

Untuk mewujudkan program tersebut, Kepala Pusat World University Rankings (WUR) UIN Suska Riau, Hasanuddin, MPd menyampaikan bahwa dengan diselenggarakannya workshop ini diharapkan dapat memberikan pendampingan serta penguatan langkah-langkah konkret dalam pengembangan internasionalisasi institusi.

Untuk itu, UIN Suska Riau terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan mutu pendidikan tinggi dan daya saing global. Upaya ini dilakukan melalui penguatan tata kelola akademik, peningkatan kualitas riset, internasionalisasi, serta kontribusi nyata terhadap pembangunan berkelanjutan.